Saat ini di Kota Sorong mengalami persoalan dalam komsumsi minuman beralkohol atau minuman keras karena menjadi salah satu penyebab masalah kejahatan. Tujuan pengabdian ini untuk mensosialisasikan dampak mengkomsumsi minuman keras terhadap perilaku remaja di kawasan Wisata Tanjung Kasuari di Kelurahan Saoka Distrik Maladummes pada 4 Mei 2023. Metode pengabdian yang digunakan pendekatan ceramah, yaitu bentuk penyampaian dengan mengutamakan interaksi antara narasumber dan peserta, dimana narasumber menyampaikan materi pembelajarannya melalui proses penerangan serta penuturan bahasa dengan lisan kepada peserta. Dari sosialisasi yang dilakukan bermanfaat untuk meningkatkan pengetahuan remaja terhadap dampak negative dari mengkomsumsi minuman beralkohol terhadap perilaku remaja serta memunculkan pertanyaan terhadap solusi untuk menghindar dari komsumsi minuman keras, bagaimana peran keluarga dan lembaga yang berwenang dalam mencegah penyalahgunaan minuman yang beralkohol. Rekomendasi dari pengabdian ini dibutuhkan instrument khusus dalam melindungi remaja dari penyalahgunaan minuman yang beralkohol, termasuk aturan pidana terhadap penjual yang membebaskan remaja membeli minuman yang beralkohol serta penguatan pendidikan dalam keluarga, agama dan institusi pendidikan dalam mensosialisasikan bahaya minuman beralkohol sampai melakukan tindakan preventif atau refresif jika remaja melanggar aturan tersebut.