AbstrakPada perkembangan teknologi era 4.0 membawa perubahan perilaku masyarakat dalam menggunakan jasa, hal ini juga terjadi pada jasa transportasi dimana perubahan perilaku masyarakat penggunaan taxi meter konvensional ke taxi online. Siring dengan bertambahnya pengguna internet di Indonesia yang di perbanyak dengan bertambahnya pengguna smart phone di Indonesia dimana fenomena ini telah menjamur di berbagai daerah di Indonesia. Studi ini bertujuan untuk mengetahui apa saja yang menjadi penyebab perilaku masyarakat dalam mencari variasi pemenuhan kebutuhannya pada era teknologi ini, terutama pada penyebab perpindahan konsumen dari taxi konvensional ke taxi online. Penelitian ini melibatkan 155 responden pengguna taxi meter konvensional yang telah beralih ke taxi online di Jakarta. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa atribut produk berpengaruh terhadap keputusan brand switching, Penetapan harga berpengaruh terhadap keputusan brand switching dan variety seeking berpengaruh terhadap brand switching Kata kunci: brand switching, variety seeking, penetapan harga, atribut produk 1. Pendahuluan
Latar BelakangDewasa ini pertumbuhan bisnis jasa transportasi semakin hari semakin terus berkembang. Hal ini dibuktikan dengan semakin menjamurnya berbagai merek transportasi angkutan baru yang siap bersaing dengan merek moda transportasi angkutan lama, guna memperebut pangsa pasar yang terbesar, sekaligus mengkukuhkan mereknya sebagai merek terbaik. Persaingan yang semakin tinggi, menuntut para pelaku bisnis untuk cermat dalam berinovasi mengenai pengembangan mereknya agar bisa bertahan dan tidak tergerus dari merek pesaing lawan. Ini merupakan hal yang terus berlanjut, sehingga mau tidak mau perusahaan harus siap akan resiko tersebut karena jika perusahaan berhasil, maka akan memunculkan sikap perilaku konsumen yang loyal terhadap suatu merek, dan jika gagal maka merek tersebut akan ditinggali oleh konsumen dan berahli ke merek lain. Oleh karena itu perlu bagi perusahaan untuk memperhatikan bagaimana memperhatikan kondisi persaingan yang cukup ketat ataupun lebih tanggap pada kepuasan konsumen, khususnya pada konsumen jasa transportasi. Transportasi adalah perpindahan manusia atau barang dari satu tempat ke tempat lainnya dengan menggunakan sebuah kendaraan yang digerakkan oleh manusia atau mesin (wikepedia.com, 2017).Di Indonesia, khususnya ibu Kota Jakarta kini sudah tersedia berbagai jenis transportasi yang beragam, baik itu dari jenis transportasi busway, metro mini, kopaja, kereta api dan juga lain-lain. Seiring dari berbagai macam transportasi tersebut, pastinya tidak akan terlepas dengan yang namanya teknologi. Teknologi disini tentunya berdampak pada satu