Penggunaan format gambar JPEG semakin meningkat seiring dengan meningkatnya produksi foto digital yang dipicu oleh kemunculan smartphone dan perkembangan sosial media. Hal tersebut membuat file JPEG berperan penting dalam proses digital forensik, sehingga banyak metode identifikasi dan recovery file JPEG yang dikembangkan. Paper ini berusaha melihat proses data carving file JPEG dengan metode Signature-Based Carving, metode carving yang paling sederhana, dengan sebuah model diagram Finite State Automata, sebuah model algoritma dasar dalam teori komputasi.