“…Agar proses pendidikan tidak berhenti akibat COVID-19, sesuai kebijakan pemerintah, maka siswa dan mahasiswa diminta untuk belajar dari rumah dan tetap melaksanakan tugasnya sebagai peserta didik untuk memerangi krisis pandemik (Adarkwah & Agyemang, 2022). Paradigma Pendidikan telah bergeser dari tradisional ke metode teknologi dengan proses pembelajaran melalui media online via whatsapp, zoom meeting, google meet, ataupun dalam bentuk sumber belajar digital seperti emodul, e-book dan mobile apps (Alam et al, 2022;Saprudin et al, 2022;Haji et al, 2023;Wahab et al, 2023;Marinda et al, 2023). Namun, dalam pelaksanaan pembelajaran melalui media online banyak kendala yang dirasakan oleh mahasiswa diantaranya fasilitas internet yang kurang memadai, proses pembelajaran yang kurang bisa dipahami, materi pembelajaran yang kurang menarik serta tugas yang terlalu banyak (Agustina & Kurniawan, 2020).…”