ABSTRAKPenelitian bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh pemberian tepung umbi dahlia yang dikombinasikan dengan Lactobacillus species (Lactobacillus sp.) terhadap aktifitas antioksidan, massa kalsium, dan massa protein pada daging ayam kampung persilangan. Ternak penelitian adalah ayam kampung persilangan umur satu hari unsex sebanyak 168 ekor diberi perlakuan mulai umur 3 minggu. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap pola faktorial 2x3 dengan 4 ulangan. Faktor pertama adalah pemberian dua level tepung umbi dahlia yaitu 0,8% (A1) dan 1,2% (A2), dan faktor kedua adalah pemberian tiga level Lactobacillus sp. yaitu tanpa penambahan (B0), 1,2 mL (10 8 cfu/mL) (B1) dan 2,4 mL (10 8 cfu/mL) (B2). Parameter yang diamati adalah aktifitas antioksidan, massa kalsium, dan massa protein daging. Data dianalisis ragam dan jika terdapat pengaruh nyata (P<0,05) dilanjutkan dengan Uji wilayah ganda Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian tepung umbi dahlia sebagai sumber inulin dikombinasikan dengan Lactobacillus sp. nyata (P<0,05) meningkatkan nilai aktifitas antioksidan dan massa protein daging, tetapi tidak terhadap massa kalsium daging. Pemberian tepung umbi dahlia 1,2% dan Lactobacillus sp. 1,2 mL (10 8 cfu/mL) merupakan kombinasi terbaik dilihat dari peningkatan aktifitas antioksidan dan massa protein daging.Kata Kunci: inulin umbi dahlia, Lactobacillus sp., daging ayam kampung persilangan
ABSTRACTThe objective of the study was to determine the effects of feeding Lactobacillus species (Lactobacillus sp.) and inulin derived from dahlia tuber powder on antioxidant activity, calcium mass, and protein mass of crossbred kampong chicken meat. A total of 168 birds of 21 days old crossbred kampong chickens were randomly allocated into 6 treatments with four replications per treatment. The present experiment was assigned in a completely randomized design with 2 x 3 factorial scheme. The first factor was levels of dahlia tuber powder, namely 0.8% (A1) and 1.2% (A2), and the second factor was levels of Lactobacillus sp., namely none (B0), 1.2 mL (10 8 cfu/mL/B1) and 2.4 mL (10 8 cfu/mL/B2). The parameters measured were antioxidant activity, meat calcium and protein mass. Data were subjected to analysis of variance and followed by Duncan multiple range test (P<0.05) when the treatment indicated significant effect. The supplementation of dahlia tuber powder and Lactobacillus sp. significantly (P<0.05) increased antioxidant activity and protein mass of meat. However, calcium mass of meat was not significantly affected by treatments. In conclusion, feeding dahlia tuber powder at the level of 1.2% combined with Lactobacillus sp. at 1.2 mL (10 8 cfu/mL), can be categorized as the best combination based on the increase in antioxidant activity and meat protein mass.