Pekerja Migran Indonesia (PMI) mengalami kesulitan dalam mengelola keuangan dan memperoleh informasi yang relevan di negara tempat bekerja. Program ini bertujuan untuk menganalisis peningkatan literasi dan akses informasi keuangan bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Malaysia. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan pada para pekerja migran ini dilaksanakan selama dua hari dengan melibatkan 69 pekerja migran Indonesia di Malaysia. Pengabdian ini dilaksanakan dengan tahapan meliputi analisis kebutuhan mitra, perencanaan, persiapan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi serta rencana tindak lanjut. Hasil penelitian yaitu kegiatan pada hari pertama adalah pelatihan mengenai perencanaan keuangan keluarga berdasarkan prinsip syariat Islam, evaluasi kesehatan keuangan, dan pembuatan daftar penghasilan bulanan dan pengeluaran rutin. Pada hari kedua, peserta diperkenalkan pada pentingnya tabungan dalam manajemen keuangan keluarga, produk tabungan yang sesuai, cara mengakses produk tabungan secara online, serta pengenalan investasi emas. Evaluasi dilakukan melalui pretes-posttes dan kuesioner pra-pasca kegiatan. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta tentang perencanaan keuangan dan manfaat produk keuangan. Peserta menyimpulkan bahwa kegiatan ini bermanfaat dan merekomendasikan akses lebih lanjut terhadap produk investasi halal sesuai dengan prinsip syariat Islam.