INTISARIPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fortifikasi nanopartikel kalsium laktat kerabang telur terhadap sifat kimia dan fisik bakso ayam. Materi penelitian terdiri atas daging ayam, filler, bumbubumbu, garam, kalsium, dan nanopartikel kalsium laktat kerabang telur. Fortifikasi kalsium dan nanopartikel kalsium laktat kerabang telur pada pembuatan bakso yaitu 0,3% dari total adonan. Setiap perlakuan terdiri dari lima replikasi. Data hasil uji sifat kimia dan fisik dianalisis dengan analisis variansi rancangan acak lengkap pola searah. Perbedaan rerata diuji dengan uji Duncan's new Multiple Ranges Test. Bakso yang difortifikasi kalsium kerabang telur memiliki kadar air 67,92% yang lebih rendah, lemak 6,92% dan abu 2,56% yang lebih tinggi dibandingkan dengan bakso yang difortifikasi nanopartikel kalsium laktat kerabang telur. Bakso yang difortifikasi kalsium kerabang telur memiliki nilai pH 7,34 dan daya ikat air 58,53% yang lebih tinggi serta lebih kenyal dibandingkan dengan bakso yang difortifikasi nanopartikel kalsium laktat kerabang telur.(Kata kunci: Bakso ayam, Fortifikasi, Kerabang telur, Nanopartikel kalsium laktat, Sifat kimia dan fisik)
ABSTRACT
The experiment was conducted to analysis the effect of nanoparticle eggshell