Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya memahami faktor-faktor yang memengaruhi keputusan pembelian konsumen dalam konteks industri makanan, khususnya di sektor makanan cepat saji. Pengaruh Harga, Lokasi Usaha Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Usaha Ma’e Fried Chicken Kutai Kartanegara yang dibimbing oleh Ibu Ana Noor Andriana, S.AB., M.AB. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk menguji bagaimana pengaruh harga, lokasi usaha dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian pada usaha ma’e fried chicken Kutai Kartanegara. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan Ma’e fried chicken dengan domisili di sekitar Jl. Soekarno Hatta, Loa Janan Ulu, Kab. Kutai Kartanegara. Variabel bebas penelitian ini yaitu variabel harga dan lokasi usaha, kualitas produk, serta variabel terikat yaitu keputusan pembelian. Teknik pengumpulan data berdasarkan data primer melalui observasi, wawancara, kuesioner atau angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan uji validitas dan uji reabilitas, uji asumsi klasik yang terdiri dari uji multikolinearitas, uji heteroskedastistas dan uji normalitas. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda, koefisien korelasi dan koefisien determinasi. Pengujian hipotesis menggunakan uji simultan, uji parsial dan variabel yang paling berpengaruh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel harga, lokasi usaha dan kualitas produk secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian pada usaha Ma’e fried chicken Kutai Kartanegara. Dapat di simpulkan bahwa harga, lokasi usaha, dan kualitas produk memiliki pengaruh yang signifikan secara bersama-sama terhadap keputusan pembelian di Ma'e Fried Chicken Kutai Kartanegara. Ini menunjukkan pentingnya strategi yang holistik dalam mengelola faktor-faktor tersebut untuk meningkatkan daya tarik dan retensi pelanggan dalam industri makanan cepat saji.