“…Beberapa studi terdahulu tentang hubungan Instagram dan intensi penjualan telah dilakukan oleh beberapa peneliti. Beberapa faktor yang berpengaruh teridentifikasi pada hasil studi tersebut, seperti pentingnya pesan, grup sosial, dan kemudahan penggunaan (Amornpashara, Rompho, & Phadoongsitthi, 2015), persepsi resiko (Gunawan & Huarng, 2015), iklan berbayar (Evans, Pua, Lim, & Jun, 2017), kepercayaan konsumen (Astuti & Putri, 2018), visualisasi pada Instagram (Valentini, Romenti, Murtarelli, Pizzetti, 2018;Teo, Leng, & Phua, 2019), kredibilitas influencer (Sokolova & Kefi, 2020), persepsi terhadap sosial media (Copeland & Zhao, 2020), aktivitas pada media sosial (Aji, Nadhila, & Sanny, 2020). Namun, sejauh ini belum ada penelitian yang meneliti secara khusus tentang fitur dan konten pada Instagram yang berasal dari studi eksploratori yang melibatkan pengguna Instagram terhadap minat membeli melalui e-commerce.…”