Senyawa ionik merupakan salah satu bentuk senyawa kimia yang memiliki muatan dan berjumlah cukup banyak sehingga beberapa orang kesulitan untuk mempelajari. Meskipun beberapa game edukasi kimia sudah dikembangkan, namun yang berfokus pada senyawa ionik cukup jarang ditemukan. Demikian juga dengan game edukasi kimia yang memanfaatkan adanya agen cerdas untuk membuat game menjadi lebih interaktif dan bertipe petualangan. Penelitian ini mengembangkan suatu game edukasi senyawa ionik berbasis android yang memiliki sebuah agen cerdas sebagai non-player character (NPC) yang perilaku otomatisnya dirancang menggunakan metode Finite State Machine (FSM). Dari hasil pengujian diperoleh bahwa agen cerdas sudah berjalan sesuai dengan rancangan FSM dan semua fungsi juga bekerja sesuai harapan dengan kendala minor. Selain itu, responden juga menyebutkan bahwa game ini dapat digunakan sebagai alternatif media pembelajaran dengan reliabilitas kuesioner mencapai 0.854, walaupun tingkat kemudahannya masih perlu ditingkatkan.