Potensi daerah adalah potensi sumber daya khusus suatu daerah yang terdiri dari sumber daya alam, manusia, teknologi serta budaya yang dapat dikembangkan untuk menciptakan kemandirian nasional. Artikel ini bertujuan untuk memaparkan hasil analisis berupa kajian literatur mengenai implementasi potensi lokal pada pembelajaran IPA serta dampaknya. Kajian literatur dilakukan pada 25 artikel yang telah dipublikasikan di berbagai jurnal dari tahun 2016-2023. Kajian literatur dilakukan dengan empat tahapan diantaranya mencari informasi berupa artikel sesuai dengan topik yang akan di review, melakukan pencarian mengenai artikel yang sesuai dengan topik yang sudah ditentukan, melakukan analisis dan sintesis pada jurnal yang telah di pilih serta melakukan organisasi tulisan. Hasil dari kajian pustaka dan analisinya menunjukkan bahwa 1) Potensi lokal dalam pembelajaran IPA dapat diimplementasikan pada berbagai bentuk yakni perangkat pembelajaran, e-modul pembelajaran, bahan ajar, modul pembelajaran, e-learning, ensiklopedia, dan media pembelajaran. 2) Implementasi potensi lokal dalam pembelajaran IPA memberikan dampak yang baik yaitu dapat meningkatkan hasil belajar serta keterampilan-keterampilan siswa yaitu berpikir kritis, keterampilan proses sains dan sikap peduli lingkungan. Penelitian analisis potensi lokal pada pembelajaran IPA menunjukkan bahwa pembelajaran lebih bermakna serta dapat menumbuhkan kesadaran dalam menjaga kekayaan potensi lokal dan sikap peduli terhadap lingkungan sekitar. Penelitian ini diharapkan agar dapat menjadi referensi bagi peneliti dalam melakukan dan menentukan tema penelitian yang akan diambil yang berhubungan dengan potensi lokal pada pembelajaran IPA.