Kemandirian secara finansial menjadi hal yang diinginkan oleh Komunitas SEKMA Cinangsih dan Kelompok Sadar Wisata Tebing 90 Karang Panganten. Salah satu yang dapat dimanfaatkan adalah dengan memaksimalkan penggunaan sosial media dan e-commerce. Dua kelemahan yang dialami Komunitas SEKMA Cinangsih dan Kelompok Sadar Wisata Tebing 90 Karang Panganten adalah belum memiliki keinginan untuk berwirausaha dan Komunitas SEKMA Cinangsih belum menggunakan sosial media serta e-commerce dengan baik. Salah satu program yang dapat dilakukan adalah dengan memanfaatkan program reseller tanpa modal. Komunitas SEKMA Cinangsih dan Kelompok Sadar Wisata Tebing 90 Karang Panganten dalam penggunaan sosial media dan e-commerce masih berfokus untuk bersosialisasi sehingga belum di manfaatkan untuk berwirausaha. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berfokus pada aktivitas sosialisasi kepada Komunitas SEKMA Cinangsih dan Kelompok Sadar Wisata Tebing 90 Karang Panganten dalam menumbuhkan keinginan untuk berwirausaha dan memiliki keinginan untuk memanfaatkan sosial media dan e-commerce. Pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan selama 1 bulan untuk sosialiasasi dan pendampingan. Kegiatan ini melibatkan 2 mitra yaitu komunitas SEKMA Cinangsih dan Kelompok Sadar Wisata Tebing 90 Karang Panganten. Tim yang terlibat adalah mahasiswa UKM Ranger dari Universitas INABA, pemateri kewirausahaan, pemateri pemanfaatan sosial media, pemateri e-commerce dan tim pendampingan penggunaan sosial media dan e-commerce. Solusi yang diberikan pada program pengabdian ini adalah 1) Sosialisasi dalam menumbuhkan jiwa kewirausahaan, 2) Sosialisasi dalam menggunakan sosial media dan e-commerce, 3) Program Reseller tanpa modal. Metode yang digunakan untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi oleh komunitas SEKMA Cinangsih dan Kelompok Sadar Wisata Tebing 90 Karang Panganten adalah menjelaskan, menerangkan dan mendampingi dalam menumbuhkan jiwa kewirausahaan serta memanfaatkan sosial media dan e-commerce untuk diterapkan dalam program reseller tanpa modal. Pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan pihak komunitas SEKMA Cinangsih dan Kelompok Sadar Wisata Tebing 90 Karang Panganten dapat memiliki kemandirian finansial dengan menjalankan program reseller tanpa modal yang memanfaatkan sosial media dan e-commerce.