Corporate University (Corpu) adalah bentuk penyelenggaraan pelatihan dengan tujuan utama pencapaian tujuan organisasi pembelajaran dari organisasi tersebut. Di Indonesia, istilah Corpu bukan saja diterapkan pada konteks lembaga pelatihan swasta saja namun juga lembaga pelatihan pemerintah, Walaupun lembaga pelatihan pemerintah antusias dalam mentransformasi diri menjadi Corpu, namun masih belum tersedia model pengembangan Corpu untuk lembaga pelatihan pemerintah. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan menyelidiki bagaimana model pengembangan Corpu yang cocok untuk lembaga pelatihan pemerintah di Indonesia menggunakan studi kasus dari dalam dan luar negeri. Dalam penelitian ini, studi kasus dari tiga Corpu lokal dan Corpu dari Italia, Cina, Ukraina, dan Amerika Serikat digunakan sebagai landasan percontohan dan perbandingan. Model yang dihasilkan mencakup empat tahapan pengembangan mulai dari rencana strategis (Resntra), arsitektur, manajemen, hingga budaya. Termasuk di dalam renstra adalah pengembangan kurikulum, desain dan model pembelajaran, serta evaluasi program yang bersifat pembelajaran kolaboratif dengan para stakeholder terkait. Teknologi digunakan sebagai alat bantu manajemen sekaligus sebagai jembatan menuju tujuan jangka panjang dalam menciptakan organisasi pembelajaran. Hasil dari penelitian ini dapat bertindak sebagai panduan bagi penelitian selanjutnya maupun bagi lembaga pelatihan yang ingin berkembang menjadi Corpu.
Kata kunci: Corpu, organisasi pembelajaran, pembelajaran kolaboratif