Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial. Desain penelitian yang digunakan adalah pre-experimental dengan metode One Group Pre-Test Post-Test, yang melibatkan 27 siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri Pakal I Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan PBL secara signifikan meningkatkan rata-rata nilai siswa, dari 49 pada pre-test menjadi 81 pada post-test. Temuan ini juga mengungkapkan bahwa PBL mendorong keterlibatan aktif siswa dalam pembelajaran, meningkatkan pemahaman, keterampilan berpikir kritis, serta kemampuan kolaborasi. Namun, penelitian ini memiliki beberapa keterbatasan, seperti ukuran sampel yang kecil dan cakupan mata pelajaran yang terbatas. Penelitian lanjutan dengan cakupan yang lebih luas dan analisis jangka panjang disarankan untuk memvalidasi hasil ini.