Revolusi industri 4.0 menuntut perubahan dalam dunia pendidikan dimana tidak hanya menilai pada sisi akademik, tapi sampai pada tahap pengembangan soft skill dan technical skill dengan mengintegrasikan teknologi yang bermuara pada pembentukan karakter. Upaya yang dilakukan guna menunjang tuntutan tersebut, maka pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarkat bertujuan mengkombinasikan teknologi dalam pembelajaran untuk materi barisan, deret, algoritma, dan pemograman di Sekolah Menengah Kejuruan Halmahera Utara. Guna mencapai tujuan, pendekatan yang dipakai yakni metode pemecahan masalah, dan pengukuran keberhasilan diukur menggunakan skala linkert. Hasil menunjukkan penggunaan metode pemecahan masalah meningkatkan pengetahuan akan materi yang dijabarkan pada rentang 8%-13%. Menelaah uraian singkat mengenai pendekatan metode pemecahan masalah dapat dikatakan berhasil, sehingga memungkinkan diaplikasikan dalam pembelajaran matematika.