“…Proses perhitungan jarak terdekat antara lokasi pengguna dengan lokasi bengkel pada aplikasi ini diterapkan metode haversine, karena haversine biasa digunakan untuk menghitung jarak Orthodomic. Jarak Orthodromic adalah jarak terpendek antara dua titik di permukaan bumi menggunakan garis lintang (longitude) dan garis bujur (latitude) sebagai variabel inputan Data [2]. Haversine sudah banyak digunakan untuk mempermudah pencarian lokasi terdekat, beberapa contohnya adalah untuk mencari perumahan dan fasilitas sosial terdekat [3], mencari rumah sakit dan puskesmas terdekat [4], serta untuk mendeteksi pengguna yang hadir pada sebuah acara berdasarkan lokasi pengguna [5], Haversine merupakan metode yang cocok digunakan untuk sistem rekomendasi karena proses runtime yang cepat [6], Sistem informasi geografis pengukuran luas tanah memanfaatkan metode haversine formula yang digunakan untuk mengetahui jarak antara 2 titik dengan meperhitungkan derajat kelengkungan bumi.…”