“…Kepemimpinan sekolah biasanya bertanggung jawab untuk menghasilkan nilai-nilai budaya di dalam sekolah dan melalui komunikasi terbuka, memastikan bahwa guru menyetujui, mempromosikan, dan menerapkan nilai-nilai tersebut (Kruse & Louis, 2008); (Schein, 2010). Lingkungan budaya sekolah membentuk sikap guru yang menganggap diri mereka sebagai kontributor bagi seluruh sekolah dan membentuk kepuasan mereka di luar kelas (Hamdi, Sultoni, & Sukma, 2022). Berbeda dengan sekolah dengan budaya isolasi dan individualisme yang mengakar dengan baik, sekolah dengan budaya kolegialitas dan kolaborasi membantu guru untuk menyelesaikan masalah dengan mudah, untuk mempraktekan alat pembelajaran baru, dan untuk meningkatkan kompetensi profesional, yang pada akhirnya menciptakan kepuasan, komitmen, dan tenaga kerja guru yang professional (Leithwood, Leonard, & Sharratt, 1998); (Ma & MacMillan, 1999).…”