“…Mulut mahkota terdapat bagian margin, dengan sedikit cekungan yang terlihat jelas pada setiap titik kohesi kelopak, diameter panjang 4,7-6,0 cm memiliki lebar 1,6-1,8 cm. kepala sari berwarna kuning keputihan panjang 0,5-0,7 serta lebar 0,30-0,25, berbentuk lonjong, bilobed membuka lateral, basifixed dan mengandung serbuk sari kuning (Pathak et al, 2019). Memiliki buah berbentuk lonjong seperti kapsul, tidak berdaging, panjang hingga 2 cm dan lebarnya 1,5 cm, ketika masak buahnya berwarna coklat, panjang berukuran 1 cm tertutup tikoma panjang, berbulu, warna coklat (Kumar, 2018)…”