AbstrakTujuan penelitian ini adalah menganalisis hubungan tingkat stres ibu dan pengasuhan penerimaanpenolakan dengan konsep diri remaja pada keluarga bercerai. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional yang dilakukan di Tanah Sareal dan Bogor Barat, Kota Bogor dengan pemilihan lokasi secara purposive. Penelitian melibatkan 50 remaja berusia 12 hingga 18 tahun dari keluarga bercerai dan ibunya yang dipilih secara convenience. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dan laporan diri dengan alat bantu kuesioner. Stres ibu diukur dengan instrumen gejala stres, gaya pengasuhan dengan parental acceptance-rejection questionnaire (PARQ), sementara konsep diri diukur menggunakan instrumen adolescent self concept. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 80 persen ibu mengalami stres kategori ringan dan 20 persen kategori sedang. Hasil uji menunjukkan bahwa tingkat stres ibu berhubungan negatif signifikan dengan tingkat pendidikan terakhir ibu, pendapatan keluarga, dan besar keluarga, sedangkan berhubungan positif signifikan dengan lama perceraian. Berdasarkan pengasuhan penerimaan-penolakan, sebanyak 98 persen remaja cenderung memperoleh perilaku afeksi dan dua persen pengabaian dari ibunya. Usia remaja berhubungan positif signifikan dengan pengasuhan penolakan dimensi agresi dan perasaan tidak sayang. Sebanyak 78 persen remaja memiliki konsep diri positif. Hasil uji korelasi menunjukkan bahwa pengasuhan afeksi berhubungan positif signifikan dengan konsep diri remaja.Kata kunci: konsep diri, pengasuhan penerimaan, perceraian, remaja, stres ibu Relationship between Level of Maternal Stress and Parental AcceptanceRejection with Adolescent's Self Concept on Divorced Family AbstractThis study aimed to analyze relationship between level of maternal stress and parental acceptance-rejection with adolescent's self-concept on divorced family. This cross-sectional study designed research were located at Tanah Sareal and Bogor Barat, Bogor city. This research involved 50 adolescents around age 12-18 from divorced family and their mothers were selected conveniencely. The data were collected by interview and selfreport using questionnaire. The level of maternal stress was measured by using symptoms of stress, parenting style measured by parental acceptance-rejection questionnaire (PARQ), while adolescents's self concept was measured by adolescent self concept instrument. Result showed 80 percent of mothers had level of stress as mild categorize. Level of maternal stress was negatively significant correlated with level of education, family monthly income, and family size, while positively significant correlated with length of divorce. Most of the adolescents showed higher percentage (98%) of acceptance from their mothers. Age of adolescents significantly correlated positively with aggression and undifferentiated rejection. A higher percentage of adolescents showed positive selfconcept (78%). The affection from mother was more strongly correlated positively with self-concept.
scite is a Brooklyn-based organization that helps researchers better discover and understand research articles through Smart Citations–citations that display the context of the citation and describe whether the article provides supporting or contrasting evidence. scite is used by students and researchers from around the world and is funded in part by the National Science Foundation and the National Institute on Drug Abuse of the National Institutes of Health.
customersupport@researchsolutions.com
10624 S. Eastern Ave., Ste. A-614
Henderson, NV 89052, USA
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.
Copyright © 2025 scite LLC. All rights reserved.
Made with 💙 for researchers
Part of the Research Solutions Family.