Transportasi bus merupakan salah satu moda transportasi yang banyak digunakan untuk melakukan perjalanan antarkota. Tarif moda transportasi bus sangat penting dalam menentukan ketersediaan dan aksesibilitas transportasi bagi masyarakat. Terminal Rajabasa merupakan terminal bus utama di Bandar Lampung yang melayani berbagai rute, termasuk rute Bandar Lampung -Bakauheni. Oleh karena itu, terminal ini menjadi titik penting dalam menganalisis tarif moda transportasi. Tarif moda transportasi bus ditentukan berdasarkan berbagai pertimbangan, dan bertujuan untuk mengevaluasi tarif yang dikenakan kepada penumpang berdasarkan biaya operasional kendaraan (BOK).Biaya Operasional Kendaraan (BOK) mencakup berbagai faktor biaya yang terkait dengan pengoperasian bus, seperti bahan bakar, biaya pemeliharaan, biaya penggantian suku cadang, biaya pengemudi, dan lain sebagainya. Objek pada penelitian ini adalah Bus Puspa Jaya jurusan Bandar Lampung -Bakauheni. Hasil survei jumlah penumpang pada data keberangkatan bus pada hari kerja didapat jumlah penumpang paling sedikit yaitu 8 penumpang dan paling banyak berjumlah 15 penumpang, sedangkan pada hari libur didapat jumlah penumpang paling sedikit yaitu 8 penumpang dan paling banyak berjumlah 26 penumpang, dan hasil dari data terminal rajabasa pada data kedatangan bus pada hari kerja didapat jumlah penumpang paling sedikit yaitu 20 penumpang dan paling banyak berjumlah 32 penumpang, sedangkan pada hari libur didapat jumlah penumpang paling sedikit yaitu 28 penumpang dan paling banyak berjumlah 35 penumpang, hal ini menunjukkan bahwa pada hari libur terdapat lebih banyak penumpang yang melakukan perjalanan menggunakan bus Puspa Jaya Jurusan Bandar Lampung -Bakauheni. Hasil analisis perhitungan biaya operasional kendaraan menggunakan metode PCI (Pacific Consultants Internasional) didapatkan biaya operasional kendaraan sebesar Rp.7.872.623,83, untuk kebutuhan per 1000 km dan dengan kecepatan berjalan (running speed) 60 km/jam didapatkan tarif rata-rata sebesar Rp.47.374,67. Sedangkan tarif sebenarnya adalah sebesar Rp.60.000 per penumpang. Hasil ini menunjukkan bahwa tarif masih sesuai dengan tarif sebenarnya.