Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan situasional kepala sekolah dan budaya kerja terhadap kinerja guru di SMK Negeri 3 Kota Jambi dan diharapkan memberi solusi terhadap upaya yang akan dilakukan untuk meningkatkan kinerja guru agar tercapainya tujuan sekolah. Penelitian ini dilaksanakan pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2021/2022, menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian survey. Populasi dalam penelitian ini adalah guru di SMK Negeri 3 Kota Jambi. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah menggunakan simple random sampling, dengan jumlah sampel 57 guru. Hasil dalam penelitian ini yaitu: (1) Terdapat pengaruh gaya kepeminpinan situasional kepala sekolah terhadap kinerja guru. Hal tersebut dapat dibuktikan melalui hasil uji t pada nilai nilai t hitung lebih besar dari nilai t tabel yaitu 3,120 > 2,004, dengan persentase sebesar 39,3%. (2) Terdapat pengaruh budaya kerja terhadap kinerja guru. Hal tersebut dapat dibuktikan melalui hasil uji t pada nilai nilai t hitung lebih besar dari nilai t tabel yaitu 4,537> 2.004, dengan persentase 27,2%. (3) Terdapat pengaruh gaya kepeminpinan situasional kepala sekolah dan budaya kerja terhadap kinerja guru. Menunjukkan tingkat signifikan sebesar 14,707 sedangkan nila F tabel sebesar 3,18, dengan persentase 66,5%isisanya iyaitu i33,5% idipengaruhi ioleh ifaktor lain iyang itidak iditeliti idalam ipenelitian iini iseperti stress kerja, kepuasan kerja dan motivasi kerja guru. Dari hasil tersebut maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh kepemimpinan situasional kepala sekolah dan budaya kerja terhadap kinerja guru di SMK Negeri 3 Kota Jambi.