3) *Penulis Koresponden ABSTRAK Dalam makanan sehari-hari yang kita makan selain ada protein, vitamin, juga diperlukan kebutuhan hewani. Kebutuhan hewani yang kita perlukan adalah daging sapi. Pengolahan daging sapi mempunyai beberapa macam kegiatan, diantaranya proses pemotongan daging, pemotongan jeroan babat sapi, perebusan babat dapi, pembersihan babat sapi, penimbangan kemudian proses yang terakhir pendistribusian kepada konsumen. Pada wawancara yang dilakukan kepada pekerja dipengolahan daging sapi didapatkan hasil bahwa salah satu proses yang paling melelahkan serta membuat tangan sakit. Pada pencucian dan pembersihan kotoran menggunakan alat pisau ini memerlukan waktu yang cukup lama sehingga tangan pekerja kadang terluka dan tangan merasakan capek atau pegal pegal. Subjek yang diukur untuk memperoleh data pengukuran antropometri adalah pekerja yang berhubungan pengolahan dan pembersihan jeroan babat sapi di pasar Wonodri Semarang sebanyak 30 orang. Data antropometri yang digunakan adalah Tebal Telapak Tangan Sampai Ibu Jari, Lebar Telapak Tangan, Panjang Telapak Tangan. Dari hasil kuesioner Nordic Body Map semua pekerja sejumlah 30 orang merasakan sakit pada pergelangan tangan kanan dan sakit pada tangan kanan. Dengan alat sikat pembersih babat sapi yang baru, tidak melukai tangan pekerja serta mengurangi rasa sakit dan pegal pegal pada bagian pergelangan tangan kanan dan tangan kanan. Waktu pembersihan babat sapi lebih cepat dan lebih efisien dibandingkan dengan alat sebelumnya. Pedagang babat sapi di pasar Wonodri dapat mengurangi waktu produksi dan serta meningkatkan kenyamanan pekerja dalam membersihkan babat sapi.