Pendahuluan: Pencetakan merupakan hasil dari cetakan gigi dan struktur jaringan pendukung. Untuk mendapatkan hasil cetakan yang baik, maka diperlukan teknik cetakan yang mampu menghasilkan permukaan cetakan yang halus dan akurasi dimensi yang tepat sehingga meningkatkan keberhasilan pembuatan gigi tiruan cekat. Salah satu teknik pencetakan untuk mendapatkan hasil cetakan yang baik adalah teknik two step dengan spacer. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui cacat permukaan dan perbedaan nilai akurasi dimensi model kerja gigi tiruan cekat pada pencetakan two–step dengan spacer coping metal 1 mm, coping metal 2 mm, dan polyethylene sheet 0,5 mm. Metode: Sampel pada penelitian ini diperoleh dari pencetakan model induk berdasarkan spesifikasi ANSI/ADA No.19. Sampel tersebut diperlukan untuk melihat cacat permukaan dan perhitungan akurasi. Jumlah sampel yang akan digunakan untuk diberi perlakuan sebanyak 8 sampel setiap kelompok yaitu putty/wash two step unspacer (kelompok A), putty/wash two step spacer coping metal 1 mm (kelompok B), putty/wash two step spacer coping metal 2 mm (kelompok C), putty/wash two step spacer polyethylene sheet 0,5 mm (kelompok D). Hasil: Tidak ada perbedaan yang signifikan pada cacat permukaan cetakan dan ada perbedaan yang signifikan pada akurasi dimensi model kerja gigi tiruan cekat pada hasil pencetakan two step dengan spacer coping metal 1 mm, coping metal 2 mm, dan polyethylene sheet 0,5 mm. Simpulan: Bila dilihat dari cacat permukaan maka hasil pencetakan two step dengan spacer polyethylene sheet 0,5 mm yang paling baik digunakan. Bila dilihat dari akurasi dimensi maka pencetakan two step dengan spacer coping metal 2 mm yang paling baik digunakan.Kata kunci: Pencetakan, two – step, spacer, cacat, akurasi.ABSTRACTIntroduction: Imprint is the result of teeth and supporting tissue structures cast. To get a good impression, we need an imprint technique that can produce a smooth imprint surface and precise dimensional accuracy to increase the success of fixed denture manufacturing. One of the imprint technique to get a good impression is the two-step technique with a spacer. The purpose of this study was to determine surface defects and differences in dimensional accuracy value of fixed denture working models fabricated with two-step impression with 1 mm metal coping spacer, 2 mm metal coping sheet, and 0.5 mm polyethylene sheet. Methods: The sample in this study was obtained from the master model cast based on ANSI / ADA No.19 specifications. These samples were needed for surface defects observation and accuracy calculation. The number of samples that will be used for treatment was 8 samples per group, namely putty / wash two-step unspacer (group A), putty / wash two-step 1 mm metal coping spacer (group B), putty / wash two-step 2 mm metal coping spacer (group C), putty / wash two-step 0.5 mm polyethylene sheet spacer (group D). Results: There was no significant difference in the surface defects, and there were significant differences in dimensional accuracy of fixed denture working models fabricated with two-step imprint technique with 1 mm metal coping spacer, 2 mm metal coping spacer, and 0.5 mm polyethylene sheet. Conclusion: Assessed from the surface defects, two-step imprint technique with 0.5 mm polyethylene sheet is the best imprint technique. While from dimensional accuracy, two-step imprint technique with 2 mm metal coping spacer is the best imprint technique.Keywords: Imprint, two-step, spacer, defect, accuracy.