Penelitian ini bertujuan untuk memberi evaluasi pada program parenting di SD Negeri 1 Manggung Boyolali. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Penelitian ini menggunakan model Discrepancy Evaluation Method mulai dari desain, instalasi, proses, produk, dan analisis biaya manfaat. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara kepala sekolah, guru dan orang tua siswa, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan ke efektifan perencanaan dan pelaksanaan program parenting dan untuk mengidentifikasi serta menganalisis masalah yang muncul dalam proses pelaksanaaan program parenting berdasarkan data-data yang telah dikumpulkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program parenting di SD Negeri 1 Manggung Boyolali mendapatkan penilaian yang baik. Deskripsi tahap desain, instalasi, dan tahap proses telah memenuhi delapan puluh persen aspek sesuai pedoman, dan tahap produk juga sesuai, sehingga program ini dinilai baik. Dalam tahap kelima membandingkan dengan program lain, setiap program memiliki manfaatnya sendiri dan saling mendukung. Namun, terdapat empat area yang perlu diperbaiki dalam program ini. Pertama, keterlibatan orang tua di dalam kelas belum terlaksana. Kedua, kegiatan "keluarga untuk keluarga" telah terhenti. Ketiga, belum terdapat gabungan berita dan bacaan pendamping. Terakhir, pengasuh ikut serta dalam program ini. Oleh karena itu, kami merekomendasikan agar program ini dilanjutkan dengan melakukan perbaikan yang diperlukan.