Pembelajaran daring yang tiba – tiba harus dilakukan di lembaga pendidikan anak usia dini karena kondisi pandemi, menyebabkan guru harus siap beradaptasi dan melakukan pembelajaran daring. Kesiapan guru harus diukur dan menjadi dasar pengembangan pembelajaran. Penelitian yang dilakukan dengan metode literature review ini bertujuan untuk mengetahui urgensi dari mengukur kesiapan guru dalam pembelajaran daring serta mencari skala untuk mengukurnya. Hasil literature review yang dilakukan menunjukan penting untuk mengetahui kesiapan guru dalam pembelajaran daring karena akan mempengaruhi kesiapan lembaga PAUD dan keberhasilan pelaksanaan pembelajaran daring. Terdapat berbagai jenis instrument yang dapat diadaptasi untuk mengukur kesiapan guru dalam pembelajaran daring yangd dapat disesuaikan dengan keadaan dari lenbaga PAUD masing – masing.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dongeng digital dalam meningkatkan keterampilan menyimak anak usia 5 – 6 Tahun. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode penelitian eksperimen yang menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian dongeng digital terhadap keterampilan anak usia 5 – 6 tahun berpengaruh positif. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil nilai Sig. Uji One Way Anova bernilai 0.000 < 0.005 yang berarti adanya perubahan signifikan keterampilan menyimak anak melalui dongeng digital. Selain itu, dari hasil perolehan uji dan data yang dilakukan peneliti. Nilai pre test menggunakan dongeng digital dengan nilai minimum = 7 dan maksimumnya = 16, lalu untuk nilai post test menggunakan dongeng digital adalah dengan nilai minimun = 15 dan nilai maksimumnya = 24, yang artinya penyajian dongeng digital ini terbukti berpengaruh dalam meningkatkan keterampilan menyimak anak usia 5 - 6 tahun di RA Al Muttaqien badas.
Program Mindful parenting terbukti berdampak positif bagi kesejahteraan orangtua dan tumbuh kembang anak. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi gambaran terkait tingkat kepuasan dari guru dan orangtua selaku peserta pelatihan program mindful parenting. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan melibatkan subjek sebanyak 8 peserta pelatihan mindful parenting di KB/RA Muslimat NU Darun Najah Kamal. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan angket yang didistribusikan secara online menggunakan google form. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis naratif. Adapun hasil penelitian menunjukkan peserta puas terhadap pelatihan mindful parenting. Dari hasil tersebut, maka dapat menjadi rekomendasi kegiatan pelatihan selanjutnya.
Pemerintah berkomitmen mencapai target Subtainable Development Goal atau SDG's terkhusus yang berkaitan dengan pembangunan anak pada tingkat Kabupaten/Kota. Perlindungan anak guna memenuhi hakhak anak dalam tumbuh dan berkembang tanpa diskriminasi salah satunya mambangun ruang ramah anak sebagaimana dijelaskan pada UU No 23 Tahun 2001 Pasal 56 (1) tentang upaya pemerolehan sarana bermain anak dengan memenuhi syarat kesehatan dan keselamatan. Keterbatasan fasilitas umum memaksa masyarakat untuk kreatif dalam mengelola lingkungan alam salah satunya pada sektor wisata pantai dengan memperhatikan ruang bermain ramah anak. Penelitian bertujuan untuk menganalisis pelaksanaan program wisata ramah anak pada Wisata Pantai Biru Kabupaten Bangkalan. Pemilihan lokasi Wisata Pantai Biru karena menyediakan wahana bermain anak dan didominasi oleh pengunjung anak-anak. Penelitian menggunakan metode kualitatif study case dengan teknik wawancara, dokumentasi, dan observasi. Berdasarkan hasil Analisa menunjukkan bahwa tidak adanya eksploitasi dan diskriminasi yang pada area wisata pantai biru serta pantai biru memiliki fasilitas yang memadai dengan merawat dan menjaga fasilitas wisata tersebut.
scite is a Brooklyn-based organization that helps researchers better discover and understand research articles through Smart Citations–citations that display the context of the citation and describe whether the article provides supporting or contrasting evidence. scite is used by students and researchers from around the world and is funded in part by the National Science Foundation and the National Institute on Drug Abuse of the National Institutes of Health.