<em>Cutting sticker</em> adalah sticker yang diciptakan menggunakan perangkat mesin yang terhubung dengan<em> </em>komputer sebagai media desain, yang dilengkapi pisau untuk memotong. Pola yang dapat diciptakan oleh mesin ini beraneka ragam sesuai dengan desain yang dimasukkan dalam <em>software.</em> Tujuan penelitian ini adalah merancang dan membuat Mesin Cutting Sticker CNC yang berguna bagi UMKM serta menguji kesesuaian hasil pemotongan sticker menggunakan Mesin <em>Cutting Sticker</em> CNC. Metode yang digunakan adalah perancangan, pembuatan, pengujian serta melakukan perbaikan sesuai hasil terbaik dari setiap perlakuan. Mesin <em>Cutting</em> <em>Sticker</em> CNC yang kami rancang memiliki kelebihan pada pemotongan yang lebih kompleks dapat menggabungkan berbagai macam desain sesuai warna. Hasil rancangan dan pembuatan mesin <em>Cutting Sticker</em> CNC dengan sumber input daya 12 volt, motor stepper nema 17, Artsoft Mach3 sebagai microcontroller, sistem pergerak sumbu X dan Y menggunakan belt – pulley sedangkan sumbu Z menggunakan <em>leadscrew</em>. Dimensi mesin 900 x 640 x 320 (mm), <em>work area</em> 600 x 450 x 30 (mm). Dapat dijalankan dengan PC/laptop melalui software Mach3 dan Vetric Aspire sebagai CAD/ CAM.