Sari Yoga Mart merupakan toko retail yang berada di Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Provinsi Bali. Nusa Penida merupakan daya tarik wisata Bali yang terus menerus penataannya akan ditingkatkan secara menyeluruh, terutama keindahan pantai yang terletak disekitaran pulau Nusa Penida. Sari Yoga Mart membutuhkan moderenisasi sistem pengelolaan minimarket sehingga perlu adanya penerapan ERP didalamnya. Teknologi yang dapat dimanfaatkan dalam mengembangkan usaha ini yaitu sistem ERP atau Enterprise Resource Planning dengan menggunakan tools Flectra karena bersifat open-source dan cocok digunakan oleh usaha minimarket dengan skala kecil sampai menengah. Setelah menerapkan ERP, selanjutnya melakukan survey untuk menilai kesiapan minimarket dalam menerima teknologi ERP dengan metode User Acceptance Test atau UAT. Berdasarkan pengujian sistem kepada pengguna atau user mendapatkan total skor 98 yang terletak diantara kuartil II dan maksimal yaitu 96 < 98 < 120, hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa penerapan ERP menggunakan aplikasi Flectra yang diuji dinilai berhasil.