Kualitas pelayanan rumah sakit dapat dilihat dari penggunaan tempat tidur yang dihitung melalui nilai statistik rumah sakit yang dilakukan secara rutin. Perhitungan parameter tersebut diperlukan untuk mengukur tingkat efisiensi dalam penggunaan tempat tidur rumah sakit. Parameter yang digunakan adalah Bed Occupancy Rate (BOR), Average Length of Stay (AvLOS), Bed Turn Over (BTO), dan Turn Over Interval (TOI). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi pelayanan kesehatan di RSIA Mutiara Bunda Padang melalui empat parameter. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif secara deskriptif. Penelitian dilaksanakan di RSIA Mutiara Bunda Padang. Pengambilan data dilakukan melalui data sekunder, dari laporan tahunan 2021 rumah sakit. Rata-rata nilai BOR RSIA Mutiara Bunda sebesar 74%, termasuk rentang nilai ideal. Nilai BTO 72 kali, artinya di atas rata-rata. Nilai AvLOS 2,69 hari, jika terpenuhi menjadi 3 hari, artinya nilai AvLOS berada pada kisaran ideal. nilai TOI sesuai dengan parameter ideal 1,25 hari. Perhitungan tingkat efisiensi rumah sakit merupakan kegiatan rutin yang salah dilakukan dalam statistik rumah sakit untuk evaluasi dan perencanaan di unit rawat inap. Rata-rata nilai BOR, AvLOS, dan TOI sesuai dengan parameter ideal. Nilai BTO ditemukan di atas rata-rata indikator ideal, hal ini tentunya menjadi kondisi yang menguntungkan bagi pihak rumah sakit karena TT yang menggunakan tempat tidur secara produktif dan menjadi pendapatan rumah sakit, namun nilai BTO ini juga harus perhatikan kembali oleh rumah sakit, karena hal ini memberikan dampak nanti bagi beban kerja tim.