Perkembangan teknologi membuat semua rumpun pendidikan bergerak maju mengikuti peradaban, termasuk pembelajaran nahwu. Ilmu nahwu kini dapat diakses secara online melalui program bimbingan nahwu premium (BINUM) di yayasan BISA. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tahapan pembelajaran berbasis online pada program BINUM di yayasan BISA serta faktor pendukung sekaligus penghambat dalam pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Hasil penelitian pembelajaran BINUM terbagi menjadi tiga tahapan. Persiapan, pembelajaran (Pembelajaran online melalui Whatsapp group,dan Zoom), dan evaluasi. Faktor pendukung pembelajaran meliputi, pembelajaran dilakukan pada hari libur, diktat atau modul pendamping belajar, serta media materi pembelajaran yang beragam (audio, transkip, poster, dan video). Adapun faktor penghambat pembelajaran antara lain, kurang stabilnya jaringan internet, dan membutuhkan media elektronik yang memadai seperti smartphone dan laptop.