Jamur tiram merupakan komoditi jenis sayuran memiliki banyak manfaat dan dapat dibuat aneka ragam olahan yang memiliki nilai ekonomi tinggi, sehingga memberikan peluang usaha melalui inovasi produk olahan. Salah satu kelompok masyarakat yang memanfaatkan potensi jamur tiram adalah Kelompok Wanita Tani (KWT) Karang Abian Desa Penatih Dangin Puri. Kegiatan pendampingan yang dilakukan pada KWT Karang Abian Desa Penatih Dangin Puri dilaksanakan dalam beberapa tahap yakni tahap awal, tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap monitoring dan evaluasi. Melalui kegiatan FGD, Pelatihan dan Penyuluhan Inovasi Olahan Produk Jamur Tiram dari dinas dan UPT terkait, Pendampingan, monev dan bazzar. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakatr (PkM) ini telah menunjukkan beberapa capaian positif dalam meningkatkan kapasitas produksi dan pemasaran jamur tiram mitra Karang Abian khususnya hasil produksi yang berkualitas dan bernilai jual tinggi.