Pendidikan Digital 5.0 menggabungkan inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi untuk menciptakan lingkungan belajar yang efektif, interaktif, dan relevan. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan peran transformasi pendidikan digital 5.0 melalui integrasi inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi. Studi ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi literatur. Data dari sumber literatur relevan digunakan untuk memperoleh pemahaman tentang konsep pendidikan digital 5.0 dan integrasi inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi dalam konteks pendidikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan digital 5.0 memberikan peluang baru dalam belajar dan mengajar. Integrasi inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi menciptakan ekosistem pembelajaran berbasis teknologi canggih seperti kecerdasan buatan, pembelajaran mesin, realitas virtual, dan internet of things. Pendekatan ini meningkatkan motivasi, interaksi, dan partisipasi siswa. Selain itu, integrasi inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi juga mendorong strategi pembelajaran inovatif seperti flipped classroom, blended learning, dan personalized learning. Guru dapat menghadirkan konten pendidikan yang menarik dan relevan serta memfasilitasi kolaborasi dan komunikasi yang efektif antara guru dan siswa. Namun, transformasi pendidikan digital 5.0 juga menghadapi tantangan. Persiapan yang berkelanjutan diperlukan untuk mempersiapkan guru dan siswa dalam menguasai dan memanfaatkan teknologi secara optimal. Privasi dan keamanan penggunaan teknologi digital juga harus diperhatikan. Kesimpulannya, transformasi pendidikan digital 5.0 melalui integrasi inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi meningkatkan kualitas pendidikan. Dengan teknologi canggih dan strategi pembelajaran inovatif, pendidikan digital 5.0 menciptakan lingkungan belajar yang interaktif, kreatif, dan adaptif. Tantangan dalam implementasi teknologi juga harus diatasi agar potensi penuh pendidikan digital 5.0 dapat terwujud.