Latar Belakang. Bencana alam dalam bentuk apapun merupakan hal yang sangat tidak diinginkan oleh siapapun. Namun, kejadian ini terus ada dan terjadi. Berbagai usaha yang dilakukan manusia seringkali masih kurang maksimal sehingga bencana masih sering tidak terelakkan. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yakni untuk meningatkan pengetahuan dan keterampilan remaja dalam melakukan kesiapsiagaan bencana baik dalam melakukan mitigasi maupun pertolongan pertama pada korban bencana.
Metode. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah screening, ceramah, diskusi, simulasi dan praktik. Sedangkan tahapan pemecahan masalah adalah observasi lapangan, identifikasi masalah, penawaran solusi, desain kegiatan, implementasi, evaluasi dan pemantauan serta integrasi. Hasil. Sasaran pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berjumlah ratusan orang yang terdiri dari remaja dari semua siswa SMA se kota Ende maupun peserta dari mahasiswa keperawatan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dihadiri oleh narasumber yang kompeten pada bidangnya masing. Terdapat beberapa isue yang menjadi fokus diskusi antara peserta dan narasumber yakni, masalah sampah dan bencana banjir di kabupaten Ende, regulasi tentang izin bagunan dan daerah resapan air dan materi-materi bencana lainnya seperti bencana banjir, gempa bumi, dan kebakaran. Pada workshop, diberikannya edukasi mengenai factor-faktor pemicu bencana, resiko bencana, serta mitigasi bencana itu sendiri Kesimpulan. Pendidikan kebencanaan pada usia remaja dalam bantuk seminar dan worksop efektif menarik perhatian remaja untuk terlibat dalam semua tahap pembelajaran. Remaja Antusias berpartisifasi baik dalam diskusi maupun dalam simulasi atau praktek kegawatdarurata. Hal tersebut diharapkan dapat meingkatkan pengetahuan, pemahaman dan keterampilan remaja tentang penanggulangan bencana.