Latar belakang: Wirausaha merupakan sebuah konsep dan proses untuk menganalisis, mengidentifikasi, mengembangkan, serta melibatkan suatu visi dalam kehidupan.Tujuan penelitian: Untuk mengetahui cara-cara yang dapat dilakukan untuk mengembangkan jiwa berwirausaha dengan memanfaatkan teknologi digital pada mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.Metode penelitian: Subjek penelitian pada jurnal ini yaitu 20 orang mahasiswa/i Universitas Islam Negeri Sumatera Utara dengan objek penelitiannya yaitu cara mengembangkan jiwa berwirausaha dengan memanfaatkan teknologi digital. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian yaitu deskriptif kuantitatif dimana teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan teknik kuesioner atau angket yang dibuat dalam bentuk g-form dan disebarkan melalui media elektronik sehingga responden dapat menuangkan pendapatnya serta mengisi g-form yang telah diberikan secara online.Hasil penelitian: Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara cenderung tertarik untuk berwirausaha namun masih bingung terkait cara mengembangkan minat wirausaha tersebut dengan memanfaatkan teknologi digital. Pada jurnal ini juga akan dicantumkan langkah-langkah atau konsep-konsep yang dapat diimplementasikan untuk mengembangkan jiwa berwirausaha dengan memanfaatkan teknologi digital.Kesimpulan: Berdasarkan 10 responden yang ditanyakan pertanyaan utama mengenai keinginan berwirausaha dan membuka lapangan pekerjaan dan hanya 1 orang yang tidak tertarik berwirausaha kemudian dari 10 responden lagi yang ditanyakan pertanyaan utama mengenai pemanfaatan teknologi digital dalam berwirausaha didapatkan hasil bahwa terdapat 2 orang yang belum mampu memanfaatkan teknologi digital dalam berwirausaha sehingga cara-cara yang dapat dilakukan untuk mengembangkan jiwa berwirausaha dalam memanfaatkan teknologi digital, antara lain: mengeksplor ide bisnis, menguatkan tekad dan niat, membuat rencana dan target yang harus dicapai di masa depan, memahami teknik marketing berbasis digital dan melibatkan teknologi dalam bisnis