Abstrak
E-Monev merupakan salah satu instrumen pemantauan, evaluasi, dan pengendalian pembangunan (PEPP) yang digunakan untuk menghimpun data dan informasi hasil pemantauan (data realisasi) pelaksanaan rencana pembangunan. Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya telah menerapkan sistem ini setelah adanya kasus penggelapan uang oleh mantan bendahara Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya sendiri pada tahun 2016, dengan hadirnya sistem yang lebih modern diharapkan tidak akan mengulang terjadinya penyelewengan di Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya. Proses monitoring dan evaluasi difasilitasi menggunakan perangkat lunak berbasis secara online yang dapat dilakukan pengaksesan melalui laman monev.surabaya.go.id. E-Monev mulai dijalankan di Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya di tahun 2017 kemudian sampai sekarang masih dipergunakan. Tujuan dari adanya pelaksanaan penelitian ini adalah melakukan analisis dan mendeskripsikan keefektifan dari e-monev pada badan perencanaan pembangunan kota Surabaya. Penggunaan pendekatan kualitatif dan penelitian studi kepustakaaan (library research) dimanfaatkan dalam penelitian ini yang mana data-data yang dimuat berasal dari literatur-literatur terkait dengan topik penelitian seperti jurnal, buku, skripsi, dan berita dari website (internet). Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa sistem e-monev yang diterapkan di Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya sudah berjalan dengan efektif dibuktikan dengan hasil data penilaian evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, tingkat capaian keberhasilan program pembangunan, persentase produk hukum yang di selesaikan, juga rata-rata penyerapan anggaran yang meningkat. Saran dari penelitian ini adalah memperbaiki interface aplikasi, melakukan pelatihan penggunaan sistem yang lebih masif dan melakukan pemeliharaan sistem secara rutin supaya dapat terus berfungsi dengan maksimal.
Kata Kunci:E-Government, Efektivitas Sistem, E-Monev.
Abstract
E-Monev is one of the development monitoring, evaluation and control instruments which used to collect data and information on the results of monitoring (data realization) on the implementation of development plans. The e-monev at government’s development planning agency of Surabaya is implemented this system after a diversion of funds by the former of The government’s development planning agency of Surabaya treasurer, the e-monev is expected to prevent from insident recurring. The process is facilitated using online application accessed through the monev.surabaya.go.id website. E-Monev implemented at the the government’s development planning agency of Surabaya in 2017 and still continues to this day. The purpose of this research is to analyze and describe the effectiveness of e-monev at the Surabaya city development planning agency. The use of qualitative approach and library research in this research where the data that published from literature such as journals, books, theses, and news from website (internet). Based on the research results, it is known that e-monev system which implemented at The government’s development planning agency of Surabaya has been running effectively as evidenced by the results data on the evaluation of the Performance Accountability System of Government Agencies, the level of achievement of the success of the development program, the percentage of legal products that have been completed, also the increased average absorption of the budget. Suggestions from this research are to improve the application interface, conduct training on more massive system use and carry out routine system maintenance so it can continue to function optimally.
Keywords: E-Government, System Effectivness, E-Monev