Pembelajaran berbasis web telah dikembangkan untuk memfasilitasi para taruna calon perwira kapal dalam mempersiapkan praktek laut. Pembelajaran materi tematik persiapan praktek laut dilakukan dengan menggunakan media pembelajaran multimedia berbasis web pada portal stemparala.or.id. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pencapaian aspek kognitif taruna, peningkatan aspek kognitif taruna, dan efektivitas pembelajaran multimedia berbasis web pada portal stemprala.or.id. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode kuasi eskperimen dengan desain penelitian Randomized sample Pretest- Posttest Design dengan sampel yang dipilih adalah cadet berjumlah 41 orang dari 120 cadet yang siap praktek laut. Data kuantitatif yang diperoleh dari tes awal dan tes akhir dan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik random sampling. Hasil penelitian diperoleh capaian pengetahuan cadet pada aspek kognitif diperoleh peningkatan dan terdapat perbedaan yang signifikan capaian pretest dan capaian posttest. Pencapaian aspek kognitif taruna rata-rata capaian posttest kognitif taruna lebih besar secara signifikan dari rata-rata capaian pretest taruna. Peningkatan aspek kognitif taruna pada penggunaan multimedia berbasis web pada portal stemprala.or.id untuk aspek kognitif taruna diperoleh skor 0,11 atau (11%) dengan kategori rendah. Efektivitas berdasarkan uji Cohen’s sebesar 0.22, pada kategori kecil. Hasil ini memberikan gambaran perlu diberikan teknik penggunaan multimedia tematik yang lebih interaktif dan memberikan pembelajaran yang lebih bermakna dan autentik.