Penelitian ini mengkaji wujud karakter masyarakat Aceh Utara dalam sastra lisan Aceh di Kabupaten Aceh Utara. Penelitian ini dilakukan karena beberapa alasan berikut: (1) tidak semua sastra lisan Aceh dikenal oleh semua generasi Aceh sehingga dapat dikatakan bahwa sastra lisan Aceh di ambang kepunahan; (2) dalam sastra lisan terkandung karakter masyarakatnya. Tujuan penelitian ini mendeskripsikan wujud karakter masyarakat Aceh Utara dalam sastra lisan Aceh di Kabupaten Aceh Utara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, sedangkan jenis penelitian ini berupa penelitian deskriptif. Lokasi penelitian ini di