Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan minat belajar matematika siswa dengan menggunakan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) khususnya Smartphone dalam bentuk aplikasi android. Tim pengabdian membuat media pembelajaran berbasis Android menggunakan Mit App Inventor sebanyak 36 media, metode pada pelatihan ini dengan cara sosialisasi kepada siswa SMP/MTs di Lombok Barat dengan melibatkan beberapa mahasiswa sebagai tutor sebaya. Hasil yang diperoleh, para peserta sangat antusias dalam mengikuti kegiatan, hal tersebut ditunjukkan dengan banyaknya peserta yang bertanya, dan mencoba media pembelajaran yang telah dikembangkan, serta semangat yang ditunjukkannya dalam mempresentasikan hasil skor yang diperoleh dari quis pada setiap media pembelajarannya
Tujuan dari kegaitan pelatihan agar guru bisa melakukan pembelajaran secara online melalui rumah tanpa tatap muka langsung dengan siswa. Langkah langkah yang dilakukan dalam pelatihan ini adalah pertama, menerapkan protokol Kesehatan sebelum, ketika dan sesudah melakukan pelatihan. Kedua, memperkenalkan tentang pembelajaran daring. Ketiga, menjelaskan tentang google classroom dan cara penggunaannya. Dan keempat praktik pengunaan google classroom. Dari pelaksaan yang dilakukan di dapatkan hasil bahwa peserta pelatihan dapat memahami materi dengan baik.
Salah satu upaya peningkatan kualitas dan kuantitas publikasi di Indonesia adalah pemerintah mewajibkan setiap lulusan diploma, sarjana bahkan pascasarjana untuk melakukan publikasi ilmiah dari hasil risetnya baik di jurnal nasional maupun internasional. Namun fakta di lapangan kuantitas tidak serta merta diikuti oleh kualitas publikasi ilmiah yang baik. Oleh sebab itu, tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan kualitas publikasi ilmiah mahasiswa melalui workshop managemen referensi dengan software Mendeley serta proses submission hasil penelitian melalui template yang baik berbasis Open Journal System (OJS). Kegiatan ini telah diikuti oleh 83 mahasiswa bidang pendidikan dari delapan program studi. Workshop dilakukan selama tiga hari dengan metode penyampaian materi oleh instruktur disertai praktik langsung oleh mahasiswa, terakhir dilakukan evaluasi menggunakan teknik observasi dan teknik kuesioner terhadap peningkatan penguasaan materi dan keberhasilan kegiatan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa tingkat pemahaman mahasiswa terhadap materi yang disampaikan mencapai rata-rata sebesar 88,2%. Beberapa kendala seperti lemahnya jaringan internet dan labtop yang tiba-tiba error harus menjadi perhatian lebih lanjut untuk diperbaiki pada kegiatan masa mendatang.
Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas masing-masing kategori model pembelajaran, motivasi belajar siswa dan interaksinya terhadap prestasi belajar matematika siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas VIII SMP Negeri 5 Madiun yang terdiri dari 4 kelas. Penentuan sampel menggunakan cluster random sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes dan metode angket. Uji hipotesis penelitian ini menggunakan anava dua jalan sel tak sama dengan taraf signifikansi 0,05. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah (1) prestasi belajar matematika siswa yang menggunakan model pembelajaran Artikulasi lebih baik dari model pembelajaran Talking Stick, (2) jika ditinjau dari masing-masing tingkatan motivasi belajar, siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi prestasi belajarnya jauh lebih baik dibandingkan dengan siswa yang memiliki motivasi belajar sedang maupun rendah dan (3) model pembelajaran Artikulasi lebih efektif dari model pembelajaran Talking Stick untuk meningkatkan prestasi belajar siswa, untuk setiap tingkat motivasi belajar siswa.Abstract: The aims of this research were to find out the effectivennes of each categories of learning model, motivation to study and their interaction towards student mathematics learning achievement. The population was all students of grade VIII Five Junior High School of Madiun City consisted of four class. Sampling was done by cluster random sampling technique. The hypothesis test used unbalanced two ways analysis of variance at the significance level of 0.05. The conclution of this research that (1) the model of Articulation learning gives a better mathematics achievement than model of Talking Stick learning, (2) students with the high motivation to study had better achievement than students with the medium and low motivation to study, and (3) the model of Articulation learning was more effective than the model of Talking Stick learning to enhance students mathematics learning achievement for each level of students motivation to study.
Realistic Mathematics Education (RME) learning is a learning approach that uses contextual issues and student-focused learning. This study aims to find out the huge influence of the Realistic Mathematics education learning model on students' mathematical problem-solving skills. The research method used is a meta-analysis with the help of JASP software by collecting data from the results of research indexed indexer databases such as Google Scholar, SINTA, and Garuda Portal. The data were taken in accordance with the criteria of inclusion and exclusion of this study to then be determined by the value of effect size (ES) and standard error (SE). The results of the data analysis using JASP software showed that realistic mathematics education (RME) learning model on mathematical problem-solving skills of students as a whole has a positive influence which is obtained by estimation (ES) of 0.71 or 71% based on RE Models with high category, as well as the p-value (egger's test) of 0.121 which means no publication is indicated bias, as well as the results of moderator variable analysis on classification per education level. This means that realistic Mathematics Education (RME) learning model for students' mathematical problem-solving skills can be said to be appropriate if used for students, especially in junior high and elementary school level.Abstrak: Pembelajaran Realistic Mathematic Education (RME) ini merupakan pendekatan pembelajaran yang menggunakan masalah kontekstual, dan pembelajaran terfokus pada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar pengaruh model pembelajaran Realistic Mathematic education terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah meta-analisis dengan bantuan software JASP yaitu dengan cara mengumpulkan data dari hasil-hasil penelitian yang terindeks database pengindeks seperti Google Scholar, SINTA, dan Portal Garuda. Data yang diambil sesuai kriteria inklusi dan ekslusi penelitian ini untuk kemudian ditentukan nilai effect size (ES) dan standard error (SE). Hasil analisis data menggunakan software JASP menunjukkan bahwa model pembelajaran Realistic Mathematics Education (RME) terhadap Kemampun Pemecahan Masalah Matematis Siswa secara keseluruhan pengaruhnya positif yang dimana di dapatan nilai Estimasi (ES) sebesar 0.71 atau 71% berdasarkan RE Models dengan kategori tinggi, serta nilai p-value (egger’s test) sebesar 0.121 yang berarti tidak terindikasi publication bias,begitu juga dengan hasil analisis variabel moderator pada klasifikasi per jenjang pendidikan. Ini berarti model pembelajaran Realistic Mahematics Education (RME) terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah matematis Siswa bisa dikatakan sudah tepat jika digunakan untuk Peserta didik terutama pada jenjang SMP dan SD.
scite is a Brooklyn-based organization that helps researchers better discover and understand research articles through Smart Citations–citations that display the context of the citation and describe whether the article provides supporting or contrasting evidence. scite is used by students and researchers from around the world and is funded in part by the National Science Foundation and the National Institute on Drug Abuse of the National Institutes of Health.
customersupport@researchsolutions.com
10624 S. Eastern Ave., Ste. A-614
Henderson, NV 89052, USA
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.
Copyright © 2024 scite LLC. All rights reserved.
Made with 💙 for researchers
Part of the Research Solutions Family.