Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: (1) Perbedaan hasil belajar kognitif dan afektif antara siswa yang mengikuti model pembelajaran REACT dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran direc instruction (2) Keefektifan model pembelajaran REACT (3) Hasil belajar afektif siswa yang mengikuti model pembelajaran REACT. Teknik analisis data dengan uji t, uji Mann Whitney-U dan normalized gain(N-Gain). Analisis lembar observasi dengan klasifikasi afektif. Hasil penelitian: (1) Tidak terdapat perbedaan hasil belajar kognitif antara siswa yang mengikuti model pembelajaran REACT dengan siswa yang mengikuti pembelajaran direc instructiondengan nilai sig. 0,091. Terdapat perbedaan hasil belajar afektif antara siswa yang mengikuti model pembelajaran REACT dengan siswa yang mengikuti pembelajaran direc instructiondengan nilai sig.0,04 (2) Model pembelajaran REACT efektif untuk meningkatkan hasil belajar kognitif dengan N-gain kelas eksperimen 0,365 lebih besar dari N-gain kelas kontrol 0,317, hasil uji Effect size 0,41 (perbedaan peningkatan signifikan) (3) Hasil belajar afektif dengan rata-rata skor 3,49 dengan klasifikasi sangat baik.
Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan bahan ajar berbasis Socio-Scientific Issues (SSI) pada materi bioteknologi yang dapat meningkatkan literasi sains siswa. Penelitian ini merupakan penelitian R&D dengan desain ADDIE (Analysis-Design-Develop-Implement-Evaluate). Penelitian dilaksanakan di MTs Negeri 5 Cianjur pada siswa kelas IX. Data dikumpulkan menggunakan lembar validasi, lembar observasi, kuesioner, dan tes literasi sains. Analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif dan statistik inferensial. Hasil validasi terhadap aspek materi dan aspek kegrafisan oleh dosen ahli diperoleh hasil persentase rata-rata 100% dan validasi dari guru IPA dengan CVR dan CVI menunjukkan nilai rata-rata CVI 0,94 untuk aspek materi dan 0,98 untuk aspek kegrafisan, hal ini menunjukkan bahan ajar IPA berbasis SSI memiliki kriteria valid dan sangat sesuai untuk digunakan baik berdasar dosen ahli maupun guru IPA. Hasil respon guru dan siswa menunjukkan persentase rata-rata 85,31% dan 85,67, artinya baik guru dan siswa sangat setuju untuk menggunakan bahan ajar dalam proses pembelajaran bioteknologi kelas IX SMP/MTs. Hasil N-Gain tes literasi sains sebesar 0,60 artinya bahwa bahan ajar SSI cukup efektif untuk meningkatkan literasi sains pada siswa.
This research aims to: (1) development of e-module with problem based learning approach, (2) obtaining the quality of e-module with problem based learning approach based on material expert, media expert and physics teacher assessment, (3) Obtaining the response from student and enforceability of e-module with problem based learning approach. This research belongs to Research and Development (R&D). Development is done by referring to the procedural model. This development research procedure is based on 4-D model which includes 4 steps, namely (1) Define, (2) Design, (3) Develop, (4) Disseminate. This research is done until Development steps. The research instrument are criticism and validator suggestion sheet, e-module quality assessment sheet, student response sheet and enforceability observastion sheet. The result of this research is e-module with problem based learning approach. The e-module quality based on assessment of material expert, media expert and physics teacher has average score 3,62; 3,80; and 3,92 with a very good category. Student’s responses on small field test have average score 0,88 with agree category. Result from the enforceability of e-module on 3th and 4th problem based learning steps in e-module has not been implemented. Other steps as a whole have been well implemented on the large field test.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji kualitas produk dan mengukur respon guru IPA terhadap Subject Specific Pedagogy (SSP) yang telah dikembangkan. SSP terdiri dari empat komponen yaitu silabus, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Lembar Kerja Peserta didik (LKS), dan lembar penilaian. Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian Study and Development dengan model prosedural adaptasi Borg Gall yang melibatkan 5 tahap utama. Instrumen penelitian berupa lembar penilaian kualitas untuk ahli dan skala respon untuk guru IPA menggunakan skala Likert berbentuk ceklis. Hasil penelitian menunjukkan kualitas SSP menurut penilaian ahli sangat baik dengan persentase keidealan 92,20%. Respon guru IPA pada uji coba skala kecil adalah setuju, sedangkan pada uji coba lapangan skala besar adalah sangat setuju. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa SSP yang dikembangkan dapat digunakan sebagai salah satu perangkat pembelajaran IPA yang terintegrasi pendidikan sadar bencana Merapi untuk SMP/MTs.
scite is a Brooklyn-based organization that helps researchers better discover and understand research articles through Smart Citations–citations that display the context of the citation and describe whether the article provides supporting or contrasting evidence. scite is used by students and researchers from around the world and is funded in part by the National Science Foundation and the National Institute on Drug Abuse of the National Institutes of Health.