Sebagai salah satu lembaga informal yang bergerak dalam pelayanan sosial anak, Panti Asuhan Aisyiyah yang terletak di Kota Bukittinggi mempunyai peran untuk memberikan pelayanan bagi anak yang memiliki kesulitan dalam pemenuhan kebutuhan jasmani, rohani dan sosial. Secara umum ditemukan permasalahan yaitu pengelola panti asuhan belum menemukan kegiatan yang bisa menjadi peluang usaha bagi santri untuk mengasah keterampilan dan belum memiliki pengetahuan dasar terkait usaha pencegahan penyebaran covid 19. Salah satu yang populer saat ini adalah menghasilkan produk bernilai daya jual dari barang bekas maupun sampah rumah tangga. Solusi yang diberikan adalah memberikan pelatihan kerajinan tangan, workshop dasar pemasaran menggunakan media online dan edukasi pencegahan covid 19. Kegiatandiikuti oleh 40 orang santri. Hasil yang dicapai adalah para santri (1) memiliki bekal keterampilan kerajinan tangan art creativity, (2) pengetahuan dasar pemasaran dan strategi serta kiat untuk menjadi wirausaha muda, dan (3) memiliki pengetahuan dalam usaha pencegahan penyebaran covid 19. Diharapkan para santri mendapatkan peningkatan keterampilan dan menjadi produktif dan kreatif serta bisa menjadi wirausahawan. Juga dapat membentuk rasa profesionalisme santri dalam mengembangkan usaha dan rasa memiliki terhadap hasil wirausaha.