Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lama waktu pengkayaan HUFA (W-3 Highly Unsatured Fatty Acid) pada nauplius artemia terhadap perkembangan larva kepiting bakau (Scylla tranquebarica). Metode Penelitian ini didesain dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan masing-masing 3 kali ulangan sehingga dibutuhkan wadah sebanyak 12 unit dengan perlakuan: A) Nauplius artemia diperkaya dengan HUFA selama 1 jam (Kontrol), B) Nauplius Artemia diperkaya dengan HUFA selama 3 jam, C) Nauplius artemia diperkaya dengan HUFA selama 6 jam D) Nauplius Artemia diperkaya dengan HUFA selama 9 jam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efek perbedaan lama waktu pengkayaan HUFA pada Nauplius artemia terhadap perkembangan larva kepiting bakau (Scylla tranquebarica) tidak berpengaruh nyata (P>0,05). Jumlah larva kepting bakau yang bertahan sangat sedikit pada perlakuan lama waktu pengkayaan HUFA pada nauplius artemia.
ABSTRACT
The present study aimed to determine the effect of the length of time enrichment of HUFA (W-3 Highly Unsaturated Fatty Acid) in Artemia nauplius on the development of mangrove crab (Scylla tranquebarica) larvae. A completely randomized design with 4 treatments with 3 replications were applied for experimental design, with the following treatments: (A) Nauplius artemia enriched with HUFA for 1 hour; (B) Nauplius Artemia enriched with HUFA for 3 hours; (C) Nauplius artemia was enriched with HUFA for 6 hours. (D) Nauplius Artemia was enriched with HUFA for 9 hours. The results indicated that the effect of differences in the length of time for HUFA enrichment in Nauplius artemia on the development of mud crab (Scylla tranquebarica) larvae showed no significant effect (P>0.05). Only a few mangrove crab larvae survived during treatment of HUFA enrichment time in Artemia nauplius.