Pembuatan Pupuk Organik Hayati (POH) ramah lingkungan pada Kelompok Wanita Tani Indah Makmur (KWT) Desa Kedung Bunder merupakan program pemberdayaan masyarakat/CSR PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. Unit Palimanan Cirebon bekerjasama dengan Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Ciwaringin. Kegiatan ini bertujuan: 1) Meningkatkan ketrampilan pengurus dan anggota dalam pembuatan POH, 2) Menciptakan inovasi produk baru bagi KWT Indah Makmur sekaligus dijadikan peluang usaha, 3) Menunjang ketahanan pangan keluarga terutama bagi KWT dalam budidaya tanaman sayur, 4) Mengurangi limbah media bekas jamur/kasmur dan kotoran hewan/kohe yang dihasilkan oleh petani jamur merang dan peternak sapi. Metode pelaksanakan kegiatan meliputi:1) Kajian pembuatan POH oleh Pusat Penelitian, Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat (P4M) Indocement, 2) Memberikan pelatihan kepada KWT Indah Mamkur pengenalan POH dan manfaat POH bagi tanah dan tanaman, dan aplikasi ke tanaman, 3) Memberikan pelatihan dengan praktek langsung pembuatan POH dan aplikasi ke tanaman, 4) Pendampingan dalam pemasaran produk. Hasil yang dicapai dari kegiatan ini adalah 1) Hasil kajian menunjukkan POH yang diproduksi sesuai dengan Peraturan Menteri Pertanian Nomor70/Permentan/SR.140/10/2011 dan SNI 19-7030-2004, 2) Keterlibatan KWT Indah Makmur dalam mengikuti pelatihan hingga menerapkan dan menyebarluaskan pengetahuan teknik pembuatan POH berbahan kasmur dan kohe, 3) POH menjadi produk unggulan KWT Indah makmur yang diproduksi secara rutin yang dapat meningkatkan pendapatan KWT.